AdBlue telah menjadi solusi penting dalam industri transportasi, khususnya untuk truk besar seperti dump truck, cargo truck, tractor head, truk molen. Penggunaan AdBlue tidak hanya membantu mematuhi regulasi emisi yang ketat tetapi juga memberikan berbagai manfaat bagi kinerja mobil truk. Berikut adalah beberapa keuntungan utama menggunakan AdBlue untuk truk besar Anda.
Meminimalisir Gas Buang
AdBlue adalah cairan berbasis urea yang digunakan dalam sistem Selective Catalytic Reduction (SCR) untuk mengurangi emisi nitrogen oksida (NOx). NOx adalah gas berbahaya yang berkontribusi terhadap polusi udara. Jadi teknologi SCR ini bekerja sama dengan cairan AdBlue, di mana sistem SCR menyuntikan AdBlue pada gas buang dari mesin dan menghasilkan nitrogen dan uap air yang tidak berbahaya. Ini sangat penting bagi dump truck dan cargo truck yang sering beroperasi di daerah perkotaan dengan regulasi emisi yang ketat.
Mematuhi Regulasi Emisi
Adanya peraturan emisi yang ketat membuat seperti truk besar mengharuskan kendaraan diesel untuk menurunkan emisi berbahaya. AdBlue menjadi solusi efektif untuk mematuhi peraturan ini. Dengan penggunaan AdBlue, mobil truk yang dijual dapat memenuhi persyaratan lingkungan yang ditetapkan oleh pemerintah, membantu pemilik truk menghindari sanksi dari otoritas regulasi. Hadirnya AdBlue dapat membantu meminimalisir gas buang serta mengikuti regulasi emisi saat ini sesuai pemerintah, seperti truk molen dan truk pasir yang sering lalu lalang di perkotaan
Menggunakan AdBlue pada truk besar seperti dump truck, cargo truck, tractor head dan truk molen menawarkan berbagai manfaat signifikan. AdBlue adalah solusi yang harus dipertimbangkan oleh setiap pemilik mobil truk. PT. Gaya Makmur Mobil, sebagai Distributor FAW Trucks, menawarkan berbagai unit mobil truk yang sudah dilengkapi dengan teknologi AdBlue. Untuk informasi lebih lanjut tentang jual truk besar yang efisien dan ramah lingkungan, hubungi kami segera melalui link.